Food Science#3: Kulit Semangka Jangan Dibuang

Food Science#3: Kulit Semangka Jangan Dibuang


Semangka memang enak dan menyegarkan. Namun setelah segar menyantap buah semangka, apa yang sahabat lakukan dengan kulitnya? Jawaban yang paling umum adalah dibuang.

Tahukah sahabat, ada banyak cara untuk memanfaatkan kulit semangka. Berikut hasil telusuran dari berbagai sumber di Internet.

1. Dibuat Mainan
Kulit semangka bisa dibuat aneka mainan. Yang paling sederhana yang pernah kami coba adalah menjadikan nya permainan keseimbangan.

Cukup buat bentuk panah bermata dua di kiri kanan, lalu tusuk lidi dan cari titik keseimbangan nya. Jika sudah didapat, kulit semangka akan seimbang dimanapun dia berada






2. Dimakan langsung [1]
Ahli Gizi asal London, Inggris, Dr Sarah Schenker, menyebutkan asam amino yang terdapat pada kulit semangka sangat bermanfaat untuk pembuluh darah dan sirkulasi darah. Lebih dari itu, kulit semangka juga bermanfaat untuk menghilangkan racun dalam tubuh. Kulit semangka bisa dijadikan smoothies atau minuman sehat.

Ilmuwan lain dari Amerika Serikat (USA) yaitu Agnes M. Rimandoa dan Penelope M. Perkins-Veazie pada tahun 2005 telah menelaah kandungan kulit semangka. Dari hasil penelitiannya membuktikan bahwa kulit semangka kaya akan sitrulin.sitrulin adalah asam α-amino. Namanya berasal dari Citrullus, bahasa Latin untuk semangka, dari yang pertama kali diisolasi pada tahun 1930. sehingga jelas bahwa sitrulin juga ada dalam buah semangka.akan tetapi hasil penelitian menunjukan bahwa kandungan sitrulit pada kulit semangka lebih banyak dari pada dalam buahnya. Berikut adalah hasil penelitian Agnes M. Rimandoa dan Penelope M. Perkins-Veazie :

" kandungan sitrulin berkisar 3,9-28,5 mg / g berat kering (dwt) dan adalah serupa di antara jenis berbiji dan jenis tanpa biji (16,6 dan 20,3 mg / dwt g, masing-masing).
daging semangka Merah citrulline sedikit lebih rendah dari daging semangka kuning atau oranye (7,4, 28,5 dan 14,2 mg / dwt g, masing-masing).
Kulit buah mengandung citrulline lebih dari daging atas dasar berat kering (24,7 dan 16,7 mg / dwt g, masing-masing), tetapi sedikit kurang pada berat segar (fwt)
dasar (1,3 dan 1,9 mg / fwt g, masing-masing). "

Sitrulin memiliki banyak manfaat bagi tubuh manusia :
1. citrulline membantu mengeluarkan amonia dari hati. sehingga dapat bersifat detoksifikasi
2. citrulline merupakan prekusor arginin yang dapat mensekresi asam nitrit (NO) untuk vasodilatasi atau pelebaran pembuluh darah. sehingga sitrullin dapat berperan untuk mengatasi hipertensi.
3. Menurut Medical News Today, efek vasodilatasi dari citrulline dapat mendukung fungsi seksual yang sehat (mirip viagra) 

3. Dibuat Tumisan [2]
Kulit semangka dapat ditumis seperti sayuran biasanya, ternyata tumisan kulit semangka enak loh rasanya krinyis-krinyis tapi eitss jangan lupa untuk mengupas kulit yang hijaunya ya ^_^



Bahan :
200 gram kulit semangka diiris
100 gram udang kupas
    3 siung bawang merah diiris halus
    3 siung bawang putih diiris halus
    2 buah cabe merah diiris
 1/2 buah tomat diiris
       garam dan gula secukupnya

Cara Membuat : 
1. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum lalu masukkan udang 
2. Setelah udang berubah warna masukkan irisan cabe merah lalu masukkan irisan kulit semangka

3. Masukkan garam dan gula secukupnya
4. Sesaat sebelum matang masukkan irisan tomat 

4. Dibuat Manisan [3] Resep dari keluarga Said Z.

Untuk sekitar 1 kg manisan semangka beserta airnya. Bahan:
- 700 gram - 1 kg kulit semangka yang sudah dibersihkan
- 300 ml air untuk merebus
- 500 - 700 gram gula pasir
- 1/2 sendok teh garam   
- parutan kulit jeruk lemon dari 1 butir jeruk (optional)
- 2 buah jeruk lemon, ambil airnya (optional) 
- 1/2 sendok teh vanili bubuk

Cara membuat:



Siapkan kulit semangka, potong-potong kulit dengan ukuran 2 x 2 cm. Iris dan buang bagian dalam kulit yang berwarna merah sehingga tidak ada warna merah tersisa. Kemudian iris tipis dan buang kulit semangka yang hijau dan keras. Anda akan mendapatkan potongan kulit semangka berwarna putih, bersih dari bagian daging buah yang berwarna merah dan kulitnya yang keras. 

Cuci bersih kulit semangka. Masukkan ke panci dan tambahkan air. Takaran air sebaiknya tidak terlalu banyak karena fungsinya hanya membantu untuk membuat kulit menjadi empuk.  



Rebus dengan api sedang sambil sesekali diaduk hingga kulit semangka matang dan empuk. Tandanya ambil sepotong kulit dengan garpu jika garpu mudah masuk ketika ditusukkan maka kulit semangka dianggap telah cukup matang. 

Tambahkan gula, garam, kulit jeruk lemon dan aduk hingga rata. 



Masak kulit semangka dan gula dengan api kecil sambil sesekali diaduk-aduk. Kemudian tutup panci tempat merebus kulit dan masak hingga kuah manisan menjadi kental dan habis. 



Manisan dianggap telah jadi ketika kuah mengental, menyusut dan kulit semangka berubah menjadi transparan. Masukkan air jeruk lemon dan vanili, aduk rata sebentar. Angkat.  Ketika telah dingin masukkan manisan ke dalam toples yang memiliki tutup rapat dan simpan di kulkas. 




Manisan siap disajikan! Yummy!

[3] http://www.justtryandtaste.com/2014/08/manisan-kulit-semangka-daur-ulang-yuk.html

0 komentar :

 
Copyright © 2015. Kedai Family